- Solusi
- Perusahaan
- Tentang KamiCartrack menawarkan solusi intelektual yang menjamin optimasi armada dan tenaga kerja, seberapa besar ataupun kecil bisnis Anda
- Hubungan InvestorCartrack memiliki riwayat konversi dan penghasilan arus kas yang kuat, leverage keuangan rendah, dan dividen besar
- KarierPortal karier. Lihat semua lowongan kerja terkini dan kesempatan yang tersedia di Cartrack
- Informasi
- Hubungi Kami
- English
- Masuk
Berapa Harga Fuel Management System?

---- 30/10/2025 ---
Salah satu kendala terbesar dalam mengelola armada operasional bisnis adalah kasus pencurian bahan bakar. Untuk mengatasinya, bisnis Anda perlu menggunakan teknologi fuel management system sehingga pemborosan dan pencurian bisa terdeteksi sejak dini. Namun, berapa harga fuel management system? Cari tahu jawabannya di sini!
Harga Fuel Management System
Fuel Management System merupakan kombinasi antara perangkat keras (sensor) dan perangkat lunak yang berfungsi untuk memantau dan mengelola penggunaan bahan bakar (BBM). Sistem ini dapat Anda peroleh dengan dua skema: beli putus atau berlangganan.
-
Beli putus: Harga bervariasi mulai dari jutaan hingga puluhan juta rupiah, tergantung pada fitur dan jenis perangkat.
-
Berlangganan: Jika Anda memilih penyedia seperti Cartrack, biaya sewa bulanannya mulai dari Rp180.000/unit, sudah termasuk perangkat dan layanan pendukung.

Faktor yang Memengaruhi Harga Fuel Management System
Harga Fuel Management System dapat bervariasi tergantung faktor-faktor berikut:
1. Perangkat
Pemantauan bahan bakar membutuhkan perangkat keras sesuai kebutuhan seperti sensor, pompa, card reader, flow meter, hingga tangki. Biaya perangkat ini sering dibebankan kepada pelanggan sehingga pengeluaran Anda juga akan lebih besar.
2. Fitur software
Fitur laporan otomatis dan peringatan umumnya sudah termasuk di dalam paket berlangganan sistem manajemen bahan bakar. Meski demikian, Anda mungkin dikenakan biaya tambahan jika ingin menggunakan fitur canggih atau otomatisasi lainnya.
3. Ukuran armada dan skala bisnis
Jumlah armada operasional bisnis Anda juga sering kali menjadi faktor penentu dalam besarnya biaya berlangganan sistem manajemen bahan bakar. Tidak jarang perusahaan atau bisnis dengan jumlah armada yang besar mendapatkan diskon khusus dari penyedia layanan.
4. Instalasi dan perawatan
Faktor lainnya adalah instalasi perangkat dan juga biaya pemeliharaannya. Untuk pemasangan atau instalasi sendiri biasanya membutuhkan perkabelan, kalibrasi, dan uji coba di lapangan yang membutuhkan banyak biaya.
5. Pelatihan dan layanan pelanggan
Bagi Anda yang melibatkan banyak staf dalam manajemen operasional armada, pelatihan untuk penggunaan sistem dibutuhkan. Pelatihan penggunaan perangkat ini juga menjadi faktor lainnya yang menambah biaya berlangganan Anda.
Baca Juga: Catat! Ini Penyebab Konsumsi Bahan Bakar Boros Pada Kendaraan Bisnis
Keuntungan Menggunakan Fuel Management System
Dengan menggunakan Fuel Management System, Anda bisa memiliki data terkait penggunaan kendaraan yang bisa digunakan untuk pengambilan kebijakan.
1. Memperbaiki kebiasaan berkendara
Kebiasaan mengemudi seperti mengebut tidak hanya meningkatkan risiko kecelakaan tetapi juga boros BBM. Fuel Management System memungkinkan Anda untuk memantau aktivitas berkendara dan menegur pengemudi bila diperlukan.
2. Meminimalisasi kesalahan
Penggunaan teknologi dalam mengelola bahan bakar mempermudah alur dan pekerjaan administrasi. Laporan otomatis dapat meminimalisasi kesalahan hitung dan mengurangi pekerjaan administrasi yang memakan waktu lama.
3. Perencanaan rute lebih baik
Manajemen bahan bakar biasanya sudah sepaket dengan perangkat telematika armada seperti GPS tracker. Perangkat ini bisa Anda manfaatkan untuk memantau rute sehari-hari pengemudi dan merencanakan rute baru yang lebih efisien waktu dan biaya.
4. Mencegah pencurian bahan bakar
Dengan mengintegrasikan fuel monitoring dengan fleet management system, Anda akan lebih mudah untuk mendeteksi dan mengidentifikasi pencurian bahan bakar. Tidak hanya itu, kecurangan terkait BBM pun juga bisa divalidasi dengan pengecekan data lokasi dengan GPS.
5. Lebih ramah lingkungan
Dengan menghemat BBM, Anda juga telah mengurangi emisi karbon dan berkontribusi untuk operasional yang lebih ramah lingkungan. Anda tidak hanya mengurangi pengeluaran, tetapi juga berpartisipasi dalam memanfaatkan sumber daya tidak terbarukan dengan lebih efisien.
Baca Juga: Apa itu Efisiensi Bahan Bakar? Cara Hitung dan Manfaatnya!
Harga Fuel Management System Dari Cartrack
Fuel Monitoring dari Cartrack menggunakan tiga jenis sensor, yaitu:
-
Fuel Floater (analog)
-
Fuel Probe (stick)
-
CANbus
Beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan dengan memantau penggunaan bahan bakar dengan teknologi ini antara lain:
-
Pelacakan konsumsi BBM secara real-time di seluruh armada
-
Peringatan untuk anomali atau dugaan pencurian BBM
-
Integrasi dengan data perilaku pengemudi dan performa kendaraan
-
Pelaporan otomatis untuk mengurangi waktu administrasi
-
Pengurangan biaya bahan bakar hingga 24%
-
Alat yang membantu Anda mengoptimalkan rute, mengurangi downtime, dan memperketat kendali.
Harga berlangganan Fuel Management System di Cartrack mulai dari Rp180.000/unit, sudah termasuk GPS dan Fleet Management System. Dengan sistem sewa berlangganan, Anda tidak akan dikenakan biaya alat dan pemasangan karena akan langsung dibantu oleh teknisi kami.
Jangan tunggu kerugian semakin terasa, lengkapi armada bisnis Anda dengan Fuel Management System dari Cartrack sekarang. Hubungi Cartrack dengan menekan tombol WhatsApp atau dengan mengisi formulir pada halaman ini.

Pertanyaan Umum Seputar Fuel Management System
1. Bisakah sistem manajemen bahan bakar mengurangi pencurian?
Ya. Sistem ini mampu mendeteksi penurunan bahan bakar secara signifikan dalam waktu singkat dan mengirimkan notifikasi otomatis. Anda juga dapat mencocokkan data pengisian BBM dengan riwayat lokasi kendaraan melalui GPS tracker.
2. Apakah sistem manajemen bahan bakar membuat mobil lebih irit?
Benar. Dengan memantau konsumsi BBM, perilaku pengemudi, dan potensi penyalahgunaan, sistem membantu memastikan efisiensi bahan bakar secara menyeluruh.
3. Sistem manajemen bahan bakar cocok untuk skala bisnis sebesar apa?
Sistem ini cocok untuk bisnis skala kecil maupun skala besar karena sama-sama berpotensi rugi akibat penggunaan BBM yang tidak efisien. Bisnis kecil berpotensi rugi karena modal yang terbatas, sementara bisnis besar juga berpotensi rugi karena jumlah armada yang banyak.
Baca Juga: Memantau Konsumsi BBM dengan Fuel Sensor & Fuel Probe


Pilih Negara